.

BATIK JEPUN



Salah satu industri yang terdapat di desa getasan, yakni batik jepun. Batik jepun berdiri sejak tahun 2012 yang merupakan binaan dari dinas sosial kabupaten badung. Pencetus atau penggerak dari industri ini adalah Bapak I Gusti Kompyang Raka, batik jepun ini merupakan satu-satunya industri batik yang terdapat di kabupaten Badung. Ciri khas dari batik ini terletak pada motifnya, dimana pada motifnya selalu terdapat motif bunga jepun (Kamboja) sesuai dengan nama industrinya. Dalam pembuatan batik jepun melibatkan ibu-ibu rumah tangga di desa getasan. Harga yang ditawarkan berkisar dari Rp. 100.000,00 sampai jutaan rupiah, sesuai jenis kain dan kerumitan desain atau motif dari batik jepun tersebut. Hingga kini batik jepun sudah berhasil menjual puluhan hasil karyanya.